Bhabinkamtibmas Kelurahan Setu Berpartisipasi Dalam Pawai Kirab Kebudayaan HUT RI ke-79

    Bhabinkamtibmas Kelurahan Setu Berpartisipasi Dalam Pawai Kirab Kebudayaan HUT RI ke-79

    TANGSEL - Bhabinkamtibmas Kelurahan Setu, Aipda Ardes Maryanata, melaksanakan kegiatan sambang kewilayahan dengan berpartisipasi dalam pawai kirab kebudayaan memperingati Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUT RI) ke-79 di tingkat Kecamatan Setu, Kota Tangerang Selatan. Sabtu (10/08/2024).

    Pawai kirab kebudayaan tersebut merupakan bagian dari rangkaian perayaan HUT RI yang ke-79, melibatkan berbagai elemen masyarakat dan lembaga di Kecamatan Setu. Aipda Ardes Maryanata hadir mewakili Polsek Cisauk, berperan aktif dalam menjaga keamanan serta mengawal jalannya pawai yang diikuti oleh masyarakat dengan semangat kebangsaan.

    Kehadiran Bhabinkamtibmas dalam acara ini bertujuan untuk mendekatkan diri kepada masyarakat serta menyampaikan himbauan mengenai pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) selama perayaan berlangsung. Aipda Ardes juga mengajak masyarakat untuk selalu menjaga persatuan dan kesatuan dalam bingkai keberagaman budaya yang ada di Indonesia.

    Kapolsek Cisauk, AKP Dhady Arsya, S.H., M.H., menyampaikan apresiasinya atas keterlibatan aktif Bhabinkamtibmas dalam pawai ini. Menurutnya, kegiatan semacam ini tidak hanya mempererat hubungan antara polisi dan masyarakat, tetapi juga membantu menciptakan suasana yang aman, nyaman, dan kondusif selama perayaan HUT RI di Kecamatan Setu. (Hendi)

    tangsel
    Suhendi

    Suhendi

    Artikel Sebelumnya

    Iptu Sofyanto Sampaikan Pesan Kamtibmas...

    Artikel Berikutnya

    Bhabinkamtibmas Terminal Cargo Bandara Soetta...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Leonardy Harapkan Kongres PB Lemkari Akhir Januari 2025

    Ikuti Kami